WASTU.ID - Motif ekonomi adalah alasan untuk mendorong seseorang melakukan kegiatan ekonomi dalam mencapai kesejahteraan.
Kegiatan ekonomi tersebut di lakukan baik secara individu maupun berkelompok sebagai upaya memperoleh barang atau jasa dalam memenuhi kebutuhannya.
Secara sederhana, motif ekonomi harus di dasari dengan munculnya tindakan ekonomi. Tindakan ekonomi itu adalah segala usaha seseorang untuk memenuhi kebutuhannya melalui pertimbangan yang tepat berdasarkan prioritas demi mencapai kemakmuran. Inilah macam-macam motif ekonomi dan tujuannya yang harus di ingat , sebagai berikut?
1. Motif individu Keinginan untuk melakukan kegiatan ekonomi yang di dasari atas dorongan dari dalam diri. Tujuannya dari motif ekonomi ini adalah memperbaiki tingkat perekonomian dan mensejahterakan kehidupannya.
a) Motif memenuhi kebutuhan hidup Bertujuan untuk mencapai kemakmuran dan mempertahankan kelangsungan hidup seseorang.
b) Motif memperoleh keuntungan Bertujuan untuk mendapatkan profit , bisa berbentuk uang atau lainnya. Dengan mendapat keuntungan di harapkan kekayaan yang bertambah.
c) Motif memperoleh penghargaan Bertujuan untuk mendapatkan status sosial yang lebih tinggi dari lingkungan.
2. Motif organisasi Dorongan ini di dasari dengan keinginan suatu kelompok yang tujuannya untuk meningkatkan kondisi perekonomian dari masing-masing anggotanya. Berikut kategori yang termasuk motif ekonomi sebagai berikut :
a) Motif produksi barang
b) Motif mencari keuntungan