header iklan
Keindahan Curug Panetean, Air Terjun Berundak dan Eksotis di Tasikmalaya
Penulis : Dela Fitriani |
Rabu 03 July 2024, 07:00 WIB |
Keindahan Curug Panetean, Air Terjun Berundak dan Eksotis di Tasikmalaya

Keberadaan beberapa cekungan ini membuat pengunjung bisa menikmati pengalaman berenang atau berendam sepuasnya. 

Ketika suasana sepi, berendam di cekungan-cekungan ini serasa berada di jacuzzi pribadi, memberikan pengalaman eksklusif di tengah alam terbuka.

Selain sebagai tempat berenang, Curug Panetean juga merupakan spot yang sempurna untuk fotografi. 

Panorama alam yang indah dengan pepohonan hijau dan gemericik air terjun menciptakan latar belakang yang Instagramable. 

Tak heran jika curug ini sering muncul di media sosial, terutama Instagram, sebagai salah satu destinasi yang wajib dikunjungi di Tasikmalaya.

Tiket Masuk Curug Panetean dan Tips Berkunjung

Salah satu keuntungan berkunjung ke Curug Panetean adalah tiket masuknya yang relatif murah, yaitu mulai dari Rp10.000. 

Bagi wisatawan yang berencana mengunjungi curug ini, ada beberapa tips yang bisa diikuti:

1. Persiapkan Fisik dan Mental

Mengingat akses jalan yang cukup terjal dan tersembunyi, pastikan kondisi fisik dalam keadaan prima. Kenakan sepatu yang nyaman dan cocok untuk trekking.

1
3
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
TERPOPULER
TERPOPULER