header iklan
Ini Dia! Ciri-Ciri Kulit Berminyak, Kamukah Itu?
Penulis : Alisundana |
Rabu 08 March 2023, 11:53 WIB |
ilustrasi kulit wajah - freepik

WASTU.ID - Ada banyak jenis kulit wajah. Ada yang kulit wajah berminyak, normal, kering, dan kombinasi. Kamu, termasuk yang mana?

Kalau kulit wajahmu jenis normal, bersyukur. Termasuk kulit jarang bermasalah, seperti halnya kulit wajah berminyak.

Produksi minyak jenis kulit normal itu akan wajar.  Tidak berlebihan. Hal itu membuat kelembaban wajah terjaga. Kulit lembut dan kenyal.

Mengetahui jenis kulit normal ini paling mudah : wajah jarang berjerawat , tidak mudah kusam atau iritasi.

Jenis kulit wajah normal, lubang pori-pori kecil. Lain halnya kalau kulit wajah berminyak, lubang pori-porinya besar.

Nah, kalau kulit kering, produksi minyak yang kurang. Sehingga pori-pori wajah juga samar-samar. Wajah cenderung gampang menjadi kusam.

Lain dengan kulit kombinasi. Kulit berminyak biasanya hanya di area T dari wajah. Selain area T kulit wajah normal dan kering.

Karena di area T wajah produksi minyak tinggi, komedo dan jerawat kerap muncul di dahi atau hidung.

Menarik mengulas kulit wajah berminyak. Pemilik kulit wajah berminyak ada plus dan minusnya.

Kalau plusnya, ya wajah terlihat berkilau. Mirip artis-artis korea ynag banyak diidolakan itu hehehe.

Terus faktor kulit wajah berminyak juga bisa sedikit memperlambat munculnya tanda-tanda penuaan. 

Ya, bisa dikatakan, garis keriput karena faktor usia agak lambat munculnya. Bolehlah menikmati julukan awet muda...wkwkwk.

Kalau minusnya kulit wajah berminyak, ini yang membuat derita. Banyak yang kulit wajah berminyak merasa terganggu aktivitas kesehariannya.

Ya, salah satunya penampilan tidak optimal. Apalagi kalau urusan pekerjaannya pelayanan publik atau konsumen. Bisa tersiksa karena tidak pede.

Jenis kulit wajah berminyak, baiknya kamu tahu ciri-cirinya. Diantaranya:

• Wajah terlihat mengkilap.

• Pori-Pori wajah besar.

• Tekstur kulit kasar.

• Kotoran mudah menempel di wajah.

1
2
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
TERPOPULER
TERPOPULER