header iklan
70 Menit Episode Terakhir Kimetsu no Yaiba Season 3 Swordsmith Village arc Telah di Konfirmasi
Penulis : Andriansyah |
Sabtu 17 June 2023, 11:01 WIB |
70 Menit Episode Terakhir Kimetsu no Yaiba Season 3 Swordsmith Village arc Telah di Konfirmasi - WASTU.ID

WASTU.ID - Anime Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba Season 3, Swordsmith Village arc, akan kembali tayang besok pada Minggu, 18 Juni 2023.

Episode yang akan ditayangkan adalah Episode 11 dari Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba Season 3, Swordsmith Village arc, dengan durasi yang lebih panjang, yaitu 70 menit.

BACA JUGA : Micin Bisa Memutihkan Wajah? Viral Video Tiktok Memutihkan Wajah dengan Ajinomoto

Episode 11 Swordsmith Village arc ini akan menjadi petualangan terakhir Tanjiro dan teman-temannya di Desa Pembuat Pedang.

Akun resmi Demon Slayer di Twitter mengungkapkan bahwa serial anime ini akan menayangkan episode terakhir dari Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba Season 3, Swordsmith Village arc dengan durasi 70 menit.

Kemungkinan di akhir episode ini akan ada pengumuman perilisan Season 4. Hal ini dikarenakan akun resmi Demon Slayer di Twitter telah menginformasikan bahwa produksi Season 4 sudah dimulai.

BACA JUGA : Prediksi Skor Jerman vs Ukraina 12 Juni 2023 di Pertandingan Persahabatan dan Susunan Pemain

Pertarungan terakhir antara Tanjiro, Muichiro, Nezuko, dan Genya melawan Hantengu, Iblis Bulan Atas Peringkat 4, diprediksi akan menjadi fokus akhir dari Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba Season 3, Swordsmith Village arc.

Pada episode 9 dan 10 yang sudah ditayangkan sebelumnya, Tanjiro dan kawan-kawan masih menghadapi Hantengu yang mengeluarkan empat klon. Satu per satu, klon-kon Hantengu berhasil ditaklukkan oleh Tanjiro.

BACA JUGA : Mengapa Allah Menciptakan Kuku Manusia, Sebuah Perspektif Agama dan Kehendak Ilahi

Di Season 4 nanti, Tanjiro akan memasuki petualangan pelatihan menjadi Hashira dalam arc yang dikenal sebagai Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba Season 4, Hashira Training arc.

Hashira Training arc ini akan menampilkan perjalanan Tanjiro dalam mengikuti pelatihan Hashira yang diperkirakan akan meningkatkan kesehatan dan kemampuan keseluruhan untuk menjadi pembunuh iblis.

Hashira Tengen akan mengajarkan pelatihan stamina, Hashira Mitsuri akan melatih kelenturan, dan Hashira Muichiro akan membantu para petarung meningkatkan kecepatan mereka secara keseluruhan.

1
2
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
TERPOPULER