Lokasi : Jalan Raya Lembang No.177, Jayagiri, Lembang, Kabupaten Bandung Barat
5. Brownies Amanda : Brownies Kukus Beragam Rasa
Tak lengkap rasanya jika ke Bandung tanpa membawa pulang Brownies Amanda.
Meski sudah belasan tahun lalu, toko kue ini tetap menjadi favorit banyak orang.
Di sini, kamu bisa memilih berbagai varian brownies kukus, mulai dari yang original, cheese cream, blueberry, dan masih banyak lagi.
Lokasi : Jalan Rancabolang No.29, Manjahlega, Kec. Rancasari, Kota Bandung, Jawa Barat
6. Primarasa : Brownies Panggang dan Kue Khas Bandung
Primarasa juga tidak kalah populer sebagai pusat oleh oleh wisata Bandung. Toko ini menawarkan berbagai jenis kue, termasuk brownies panggang yang sangat terkenal.
Harga yang terjangkau membuat Primarasa menjadi pilihan banyak orang untuk membeli oleh-oleh khas Bandung.
Lokasi: Jalan Pasir Kaliki Nomor 163, Pamoyanan, Bandung.