WASTU.ID - Berlibur ke Bandung tidak lengkap rasanya jika tidak membawa pulang oleh-oleh khas kota kembang ini, terutama makanan.
Bagi wisatawan dari luar kota, memilih toko oleh oleh di bandung bisa jadi membingungkan.
Namun tidak perlu khawatir, Artikel ini akan memberikan rekomendasi pusat oleh oleh wisata Bandung yang layak kamu pertimbangkan. Yuk, simak!
1. Bolu Susu Lembang : Bolu Kukus Beragam Varian Rasa
Bolu Susu Lembang menjadi pilihan yang tepat untuk oleh oleh khas Bandung.
Meski masih terbilang baru, namun toko ini telah populer berkat tekstur bolunya yang sangat lembut dan rasanya yang manis serta legit.
Varian rasanya meliputi stroberi, talas, cokelat, dan banyak lagi.
Lokasi : Jalan Raya Lembang No. 291
2. Toko Kue Bawean : Toko Kue Legendaris Sejak 1946
Toko Kue Bawean adalah pusat oleh oleh legendaris di Bandung yang sudah berdiri sejak tahun 1946.