WASTU.ID - Bagi pemilik kulit berminyak, menemukan bedak tabur yang tepat sangat penting untuk mendapatkan tampilan makeup yang cantik natural bebas kilap.
Bedak tabur tidak hanya membantu menyerap kelebihan minyak tetapi juga memberikan hasil akhir matte yang tahan lama.
Berikut ini adalah empat rekomendasi bedak tabur terbaik pilihan untuk makeup natural bebas kilap yang mudah ditemukan dan ramah di kantong.
1. UV Whitening 4 Beauty Benefits Loose Powder dari Pixy
Harga: Rp 27.000
Pixy UV Whitening 4 Beauty Benefits Loose Powder salah satu bedak tabur terbaik yang memiliki tiga varian shade warna: Ivory 01, Natural Beige 03, dan Yellow Beige 02.
Bedak ini memiliki kandungan yang dapat menyerap minyak berlebih, menghasilkan tampilan makeup yang halus, alami, dan bebas kilap.
Pixy UV Whitening 4 Beauty Benefits Loose Powder dilengkapi dengan empat manfaat utama:
Whitening: Mengandung Natural Whitening Powder dan Derivate Vitamin C yang membantu mencerahkan wajah.
Protecting: SPF 15 untuk melindungi kulit dari sinar matahari dan sinar UVA UVB.