header iklan
Ini Ciri-Ciri Anak Berbakat Seni, Orang Tua Harus Tahu, Jangan Sampai Abai!
Penulis : Denden Rusyadi |
Rabu 17 July 2024, 15:33 WIB |
Ciri-Ciri Anak Berbakat Seni Yang Harus diketahui Orang Tua. Foto: freepik

WASTU.ID - Menemukan ciri-ciri anak berbakat seni adalah anugerah tersendiri, karena dengan begitu orangtua bisa melakukan sesuatu untuk mengembangkan minat dan bakat anaknya.

Ada beberapa kebiasaan dalam kehidupan sehari-hari yang bisa menunjukkan potensi artistik seorang anak.

Berikut ini adalah ciri-ciri anak berbakat seni yang harus diketahui orangtua atau pendidik:

BACA JUGA : 7 Tempat Wisata Semarang yang Lagi Hits Tahun 2024, Suguhkan Spot Foto yang Instagramable

1. Menggambar atau Menghias Berbagai Barang

Seorang anak dengan bakat artistik mungkin sering menghabiskan waktu bermain dengan pensil warna, krayon, atau cat. 

Tidak hanya menggambar pada kertas, mereka bisa saja mulai menghias berbagai barang, seperti dinding kotak, kerajinan tangan mereka sendiri, atau bahkan pakaian mereka. Semua itu merupakan proses kreatif seni.

2. Menyukai Musik dan Menari

BACA JUGA : Cara Mudah Mendapatkan Kulit Cantik Alami Ini Dia Cara Membuat Masker Tomat untuk Wajah Glowing

Dalam kehidupan sehari-hari, anda mungkin melihat anak anda menari saat mendengar musik, baik itu melalui radio, televisi, atau perangkat digital. 

Mereka mungkin mulai menciptakan gerakan sendiri, meniru musisi favorit mereka, atau bahkan mencoba memainkan alat musik sederhana.

3. Penggunaan Warna dalam Berbagai Konteks

BACA JUGA : Marvel Rilis Trailer Baru Perdana Film Captain America: Brave New World ada Red Hulk?

Anak-anak berbakat di bidang seni sering menunjukkan ketertarikan pada warna. Mereka mungkin menghabiskan waktu mencampur cat untuk mencapai warna tertentu, memilih baju dengan kombinasi warna tertentu, atau melihat warna di alam. 

Cara melatih kreativitas anak dalam bidang ini adalah dengan memberinya tantangan untuk membuat gradasi warna pada gambar tertentu, sepsrti langit, laut, hutan dan lainnya

4. Imajinasi yang Kaya

1
2
3
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
TERPOPULER
TERPOPULER